2007/09/21

Hidayatullah Purwakarta Mendirikan BMT

PURWAKARTA (Hidayatullah) : Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Hidayatullah Purwakarta, Rabu (19/9) malam memutuskan untuk mendirikan Baitulmaal Wat Tamwil (BMT). Keputusan juga diamini oleh pengurus Yayasan Al Fatihah. Rapat memutuskan sebutan 'BMT Hidayatullah' sebagai nama resmi BMT.

Terpilih sebagai Ketua Adalah ustad Shihab, sekretaris Husni dan bendahara bpk Tarman. Sebagai penasehat BMT antara lain Dr Sudradjat, Drg Arif, Guntoro Soewarno.

Dalam penjelasannya, Ustadz Mizan, Ketua DPD Hidayatullah Purwakarta menyatakan, kehadiran BMT Hidayatullah bertujuan untuk memberdayakan ekonomi jamaah dan masyarakat sekitar pesantren. ''Mudah-mudahan perekonomian ummat bisa terangkat,'' ujar Mizan.

Modal awal BMT Hidayatullah terkumpul Rp20 juta. Modal ini berasal dari 20 orang pendiri BMT Hidayatullah yang masing-masing memberikan saham kepada BMT Rp1 juta per orang.

Selamat berkarya ustad Shihab. (Guntoro)

Žádné komentáře: